DESA SUMBEROTO

desa sumberoto donomulyoSumberoto adalah sebuah nama desa di Kecamatan Donomulyo, Kabupaten Malang, Provinsi Jawa Timur. Desa ini terletak di bagian selatan kabupaten Malang, berbatasan dengan Kabupaten Blitar yang terletak di Desa Wates.

Sumberoto mempunyai iklim Tropis dan berhawa sejuk. Mayoritas penduduknya bermata  pencaharian sebagai petani, pedagang, peternak meliputi peternakan Sapi, Kambing, dan Unggas. Hasil dari pertanian penduduk disini seperti Padi, Jagung, Singkong dan berbagai jenis Sayur sayuran, beberapa tahun terakhir ini, banyak penduduk yang menanam tembakau di sela sela penanaman Padi. Namun pada saat ini selain sebagai Petani sudah banyak warga Sumberoto yang merantau di berbagai Kota di Indonesia.

Desa Sumberoto yang tidak terlalu jauh dengan pesisir pesisir pantai cukup berdekatan dengan Obyek wisata di kecamatan Donomulyo dan Kabupaten Blitar diantaranya seperti Pantai Modangan, Pantai Jolo Sutro, Pantai Ngliyep yang terletak di desa Kedungsalam, Pantai Jonggring Saloka, Pantai Balekambang, Pantai Sendang Biru, dan Bendungan Karangkates.

desa sumberoto donomulyo

Sumberoto sendiri juga mempunyai pasar tradisional yang masih beroperasi sampai saat ini, pasar ini bernama pasar Ngelo karena terletak di Dukuh Ngelo desa Sumberoto berdekatan juga dengan Balai Desa Sumberoto. Pasar Ngelo beroperasi setiap hari Legi ( kalender Jawa ), dalam kalender Jawa sendiri terdapat lima hari pasar, yakni Paing, Pon, Wage, Kliwon, Legi.

Itulah sedikit informasi tentang Desa Sumberoto, adapun informasi lain jika ada tambahan akan segera saya perbaharui.

Gambar : Gapura masuk Desa Sumberoto

0 Response to "DESA SUMBEROTO"

Posting Komentar